Saturday, July 20, 2013

Penyebab dan Solusi BlackBerry Panas

Pernah ada yang bertanya kepada penulis, mengapa BlacBerry-nya panas sekali, padahal baru dibeli. Baterainya habis dalam dua jam! Yup, rasanya tentu menyedihkan, ketika kita baru memberi sebuah barang baru, ternyata barang itu rusak.

Apabila mungkin di antara Anda ada yang mengalami hal serupa, pada postingan kali ini penulis akan coba menjelaskan kepada Anda beberapa penyebab BB mudah panas, kemudian baterai cepat habis, serta solusinya.

Umumnya, ada empat hal yang menyebabkan BB Anda panas dan cepat lowbat.

Pertama, memori Penyimpanan Aplikasi Anda sudah penuh, seiring pemakaian beberapa hari--umumnya satu sampai tujuh hari. Ciri-cirinya, respon BB menjadi lambat. Solusinya adalah segeralah reboot dengan copot baterai atau gunakan aplikasi Advance OS and LED. Bila masalah masih berlanjut, coba uninstall beberapa aplikasi atau tema yang tak terpakai.

Kedua, bluetooth atau wi-fi dalam kondisi aktif. Solusinya sederhana, matikanlah keduanya bila sedang tak dibutuhkan.

Ketiga, terlalu banyak akun jejaring sosial yang terintegrasi dengan Umpan Sosial, sehingga BB Anda bekerja keras untuk menampilkan update dari akun-akun bersangkutan. Solusinya adalah melepas beberapa atau seluruh akun yang terintegrasi. Masuk ke Umpan Sosial, tekan lambang BB, pilih Opsi, masuk ke Aplikasi Terintegrasi, lepaskan centang-centang di dalamnya, kemudian simpan perubahan.

Keempat, BB Anda sedang dalam jaringan 3G atau 3G dan 2G. Solusinya adalah ubahlah menjadi hanya 2G. Masuk ke Opsi, Jaringan dan Koneksi, Jaringan Seluler, kemudian pilih 2G pada bagian Mode Jaringan. Bila masalah masih berlanjut, coba ganti operator lain yang lebih berkualitas.

Semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment